Kamis, 29 Januari 2009
PESONA GADIS PALESTINA
Tanah Palestina yang kini dilanda duka akibat kebiadaban zionis Israel, sesungguhnya menyimpan sejuta pesona, diantaranya gadis-gadis dan wanitanya yang sungguh cantik jelita tiada tara…
Habiburrahman El Shirazzy atau Kang Ibik, penulis novel best seller Ayat-ayat Cinta, juga terinspirasi oleh keelokan wanita Palestina dalam sebagian isi novelnya… Juga saya, dulu ketika masih remaja sekitar SMA pernah punya cita-cita kelak akan memperisteri gadis Palestina. Cita-cita itu tak terwujud, tentu saja, karena tidak ada akses yang menghubungkan saya dengan Negeri Palestina.
Lucunya, sekarang sepertinya cita-cita itu ingin saya ”dorong” ke dua anak cowok saya yang mulai menginjak remaja. Saya katakan pada mereka, kalau bisa punya isteri gadis Palestina Le, kataku pada mereka. Padahal soal jodoh ”hare gene” kok ortu maksa ke anak sih? Iya, itu hanya cetusan hati yang membuncah karena kekaguman terhadap gadis dan wanita Palestina...
Palestina, kini kian menderita, setelah Gaza luluh lantak diterjang mesin perang zionis Israel biadab. Ironisnya, diantara mereka sendiri juga masih menyimpan bara perseturuan antar kelompok, terutama Hamas dan Fatah. Itu bukan monopoli mereka, bahkan sepertinya merata pada semua bangsa di Jazirah Arabiya. Sejak nenek moyang mereka, terbiasa konflik antar bani, antar kabilah. Jika demikian, sampai kapan mereka bisa kompak dan kemudian bersatu-padu melawan Israel?***(M Agus Suhadi)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
2 komentar:
aya-aya wae
semoga bisa ke Al azzhar bisa kayak si fahri atau si Azzam balik indonesia dapet anak kiai tajir anaknya kiai Lutfi Anna Alfatunisa dalam buku ketika cinta bertasbih.jadi pengin ngreplai ulang lagi...katanya istri nggak nyukuri nikmat Allah
Posting Komentar